Kabar Pedangdut Yeni Inka Setelah Dinikahi Polisi Hidup Sederhana, Rumah Berdinding Kayu
Inilah kabar pedangdut Yeni Inka setelah dinikahi polisi dan hidup sederhana di pedesaan.
Sebagai pedangdut, kehidupan Yeni Inka sekarang jauh dari kemewahan dan hingar bingar dunia entertainment.
Sebelum jadi ibu Bhayangkari, Yeni Inka adalah seorang penyanyi dangdut koplo yang dijuluki Ratu Ambyar Indonesia.
Yeni Inka dulu sering membuat cover lagu yang diunggah di YouTube dan berkolaborasi dengan penyanyi dangdut lainnya seperti Denny Caknan dan Farel Prayoga.
Setelah jadi pedangdut populer, Yeni Inka kemudian menikah dengan seorang anggota polisi berpangkat Briptu bernama Khrisna Shakti pada 25 Oktober 2022.
Khrisna Shakti merupakan lulusan Sarjana Hukum Universitas 17 Agustus 1945 (UNTAG) Semarang pada 2018 lalu.
Setelah menikah dengan Khrisna Shakti, nama Yeni Inka sebagai pedangdut jarang terdengar.
Kendati begitu, Yeni Inka dikenal sebagai sosok artis yang sopan dan sederhana baik dari segi penampilan ataupun gaya hidup.
Hal itu juga terlihat setelah Yeni Inka jadi ibu rumah tangga dan tinggal di Blora, Jawa Tengah.
Melansir Grid.ID (grup suryamalang), Yeni Inka menempati sebuah rumah yang terletak di Desa Pilang, Kecamatan Randublatung.
Jarak rumah Yeni Inka itu sekitar 30 kilometer dari alun-alun Blora.
Saat dilihat dari luar, rumah Yeni Inka terlihat sederhana dengan dinding kayu.
Meski begitu, lantai rumah Yeni Inka sudah dilengkapi dengan keramik berwarna krem.
Di bagian dalam rumah, masih terdapat kipas angin dan televisi tabung yang menghiasi ruang tengah.
Dapur di rumah Yeni Inka juga cukup sederhana.
Walau dindingnya sudah diberi plesteran, namun belum diwarnai dan lantainya masih berupa semen.
Kompor gas diletakkan di atas meja semen yang kokoh, sementara di sampingnya terdapat wastafel untuk mencuci piring.
Beberapa alat masak digantung di dinding, seperti panci dan wajan.